Seminar Karir CAR Life Insurance - Goes to Campus
Berita Umum | 26 Februari 2025 00:00 wib
Job Placement Center (JPC) Universitas Kadiri telah mengadakan seminar karir pada tanggal 26 Februari 2025. Seminar karir ini di-isi oleh pemateri dari PT CAR Life Insurance. PT Car Life Insurance merupakan perusahaan asuransi jiwa dibawah naungan Salim Group. Mahasiswa yang mengikuti seminar karir ini sebanyak 83 peserta yang terdiri dari mahasiswa/i semester awal hingga akhir di berbagai program studi. Acara ini berlangsung di Aula Universitas Kadiri.
Di dalam seminar tersebut PT CAR Life Insurance menyampaikan materi mulai dari company profile, kemudian bagaimana cara mengembangkan softskil yang dimiliki, serta proses dan peluang dalam program rekrutmen yang ditawarkan oleh perusahaan tersebut, termasuk strategi pengembangan diri yang relevan pada kebutuhan perusahaan saat ini. Para mahasiswa/i juga diajarkan bagaimana cara komunikasi yang baik, kepemimpinan, serta kesiapan dalam menghadapi dunia kerja yang semakin kompetitif.
Seminar ini mendapatkan respons yang sangat positif dari mahasiswa/i Universitas Kadiri. Dapat dibuktikan pada saat sesi tanya jawab berlansung, banyak dari para peserta memanfaatkan kesempatan ini untuk bertanya langsung kepada pemateri terkait peluang kerja maupun contoh kasus.
_______
Unit Karir Job Placement Center
Universitas Kadiri